Opini Laporan Hasil Pemeriksaan LKPD TA 2009 untuk Kota Tidore Kepulauan Wajar Dengan Pengecualian dan Kabupaten Kepulauan Sula Tidak Wajar

lkpd-web

Bertempat di Ruang Kalan Lt. 2 dilakukan penyerahan LHP atas LKPD Pemerintah  Kota Tidore Kepulauan TA 2009, Selasa (28/9). Penyerahan yang dilakukan oleh Kepala Perwakilan Ir. M. Yusuf Guntur kepada Drs. Kartini Elake (mewakili Walikota), Baharuddin M. Alimuddin (Ketua DPRD) dan Drs. Husni Husain Hasan (mewakili Wakil Walikota) menandai berakhirnya proses pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah di wilayah Provinsi Maluku Utara TA 2009.

Opini untuk Kota Tidore Kepulauan pada Laporan Keuangan TA 2009 adalah Wajar Dengan Pengecualian, hasil tersebut merupakan prestasi tersendiri karena pada tahun anggaran sebelumnya opini yang diberikan adalah disclaimer. Dibandingkan dengan entitas yang lain di Provinsi Maluku Utara, Kota Tidore Kepulauan memiliki opini yang berbeda karena selain Kota Tidore Kepulauan, entitas yang lain mendapat opini Tidak Wajar. Kalan menjelaskan bahwa Laporan Keuangan yang disajikan oleh Pemerintah Kota Tidore Kepulauan disajikan secara wajar kecuali dampak atas hal-hal yang berkaitan dengan aset dan pengeluaran kas yang belum mengikuti ketentuan. Dalam acara tersebut Kalan juga mengingatkan bahwa tindak lanjut atas laporan hasil pemeriksaan adalah hal yang sangat penting untuk segera dilaksanakan.

Bertempat di Ruang Rapat Kalan pada minggu sebelumnya, Jum’at (24/9), juga dilakukan penyerahan LHP atas LKPD Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sula TA 2009. Penyerahan tersebut dilakukan oleh Kasetlan Sutrisno, S.H. kepada Ketua DPRD M. Sarief dan Wakil Bupati Safi Dauwah, S.H. (mewakili Bupati).

Hasil pemeriksaan LKPD TA 2009 di Provinsi Maluku Utara sebagai berikut:

No.

Entitas Pemeriksaan

Tanggal Penyerahan LKPD TA 2009

Tanggal Penyerahan LHP

Opini LKPD TA 2009

Opini LKPD TA 2008

1.

Prov. Maluku Utara

18 Mei 2010

21 Juli 2010

Tidak Wajar

Disclaimer

2.

Kota Ternate

13 April 2010

17 Juni 2010

Tidak Wajar

Disclaimer

3.

Kab. Halmahera Utara

12 Mei 2010

24 Juli 2010

Tidak Wajar

Disclaimer

4.

Kab. Halmahera Timur

10 Mei 2010

20 Juli 2010

Tidak Wajar

Disclaimer

5.

Kab. Halmahera Barat

31 Mei 2010

20 Agustus 2010

Tidak Wajar

Disclaimer

6.

Kab. Halmahera Selatan

1 Juni 2010

20 Agustus 2010

Tidak Wajar

Disclaimer

7.

Kab. Halmahera Tengah

4 Juni 2010

3 September 2010

Tidak Wajar

Disclaimer

8.

Kota Tidore Kepulauan

7 Juni 2010

29 September 2010

WDP

Disclaimer

9.

Kab. Kep. Sula

23 Juni 2010

24 September 2010

Tidak Wajar

Disclaimer